Minggu, 27 Juli 2008

Memecah file dengan winzip


Winzip

Walaupun Udah jadul Tapi tetap berguna,berikut caranya

Winzip merupakan software kompresi yang umum di gunakan oleh para pengguna komputer. Tetapi tidak semuanya menggunakan winzip dengan maksimal. Umumnya mereka hanya menggunkan winzip untuk kompresi, padahal winzip mempunyai kegunaan lain yang cukup ampuh.

Memecah file dengan winzip

Sebenarnya kita tidak perlu menggunkan software khusus untuk memecah file, kita bisa melakukannya dengan winzip v8.1 ketas, caranya:

Cara I:

1. Kompres file winzip yang akan displit dengan winzip.

2. Buka file tersebut, kemudian klik Actions>Split.

3. Tentukan lokasi dan ukuran filenya OK.

4. Copilah file-file tersebut dalam disket.

File akan diberi nama namafile.zip,namafile.z01,namafile.z01,dan seterusnya.

Untuk menggabungkan kembali, tempat file-file tersebut dalam folder yang sama, kemudian extract file namafile.zip.

Cara II:

1.Klik kanan pada file atau folder yang ingin di split, kemudian pilih Add to Zip file.

2.Klik pada New pilih Floppy A, OK.

3.Jika sudah klik Add. Beri nomor disket sesuai dengan urutan memasukkannya.

Untuk menggabungkan kembali file yang sudah displit caranya :

1.Masukkan disket terakhir pada disk drive kemudian klik kanan pada file pilih Extract to dan

tentukan lokasinya.

2.Winzip akan meminta disket pertama, masukkan disket pertama seterusnya sampai disket

terakhir.

Catatan :

Untuk file berextensi *.exe sebaiknya dimasukkan dalam folder, supaya dapat di Zip.

Membuat Self-Extractor

Self-Extractor berguna jika kita menginginkan file yang kita kompresi akan diextract secara otomatis tanpa bantuan winzip. Untuk membuatnya tidak begitu sulit, caranya:

1. Buka file zip yang ingin dibuat Self-Extractor, bila belum dikompres, kompres dulu filenya.

2. Klik Actions>Make .exe File.

3. Tentukan lokasi dimana file tersebut akan diextract.

Tidak ada komentar: